Manfaat buah sirsak untuk kesehatan kita kini sudah tidak perlu diragukan lagi, karena khasiat buah sirsak sudah terbukti dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan. Buah sirsak merupakan salah satu buah yang cukup digemari dikalangan masyarakat. Meskipun pohon sirsak merupakan pohon yang ditanam secara komersil namun sayangnya saat ini kita jarang menemui pohon sirsak di masyarakat. Nah bicara soal buah sirsak, tahukah anda bahwa sebenarnya pohon sirsak merupakan tumbuhan yang berasal dari Karibia, Amerika Selatan, dan juga Amerika Tengah. Pohon ini cukup mudah untuk dikembangkan karena dapat tumbuh disembarang tempat, namun meskipun demikian pohon sirsak ini akan tumbuh lebih subur jika ditanam di daerah yang cukup air. Nama dari pohon dan buah sirsak sendiri diambil dari kata "Zuurzak" dalam bahasa belanda yang berarti "kantung yang asam".
Manfaat Buah Sirsak
Buah sirsak mempunyai banyak sekali khasiat serta manfaat apabila dikonsumsi secara rutin setiap harinya. Salah satu yakni buah sirsak mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh. Buah yang mempunyai daging berwarna putih serta biji berwarna hitam ini mengandung banyak sekali gizi serta vitamin. Anda akan menemukan vitamin C, B1, dan vitamin B2. Tentu saja vitamin tersebut dapat mencegah berbagai penyakit yang akan menyerang tubuh kita. Nah untuk menikmatinya anda dapat memilih berbagai cara, baik dimakan secara langsung maupun dijadikan minuman segar seperti jus.
Baiklah bagi anda yang belum mengetahui apa saja kandungan serta khasiat buah sirsak untuk kesehatan kita, langsung saja berikut ini informasi selengkapnya.
1. Zat besi
Kandunga zat besi yang terdapat dalam buah ini mampu meningkatkan kandungan sel darah merah dalam tubuh kita, sehingga dapat mencegah anemia.
2. Vitamin (C, B1, B2)
Beberapa vitamin tersebut sangat dibutuhkan untuk tubuh kita. Apabila kita secara rutin mendapatkan asupan vitamin tersebut maka akan berdampak baik pada daya tahan tubuh kita. Dan salah satu manfaat dari vitamin B1 yakni memperlancar proses metabolisme tubuh.
3. Karbohidrat
Selain ditemukan dalam nasi, kandungan karbohidrat juga dapat anda temukan dalam buah sirsak. Sehingga jika mengkonsumsinya secara rutin akan mampu memberikan energi pada tubuh kita. Selain itu buah sirsak juga mengandung thiamin yang bermanfaat untuk memperbarui energi.
4. Fosfor dan kalsium
Kandungan fosfor serta kalsium dalam buah sirsak dapat bermanfaat baik bagi kesehatan tulang anda. Karena zat fosfor dapat menjaga kesehatan tulang, sedangkan kalsium dapat mencegah osteoporosis.
5. Serat
Jika anda susah buang air besar maka itu dapat disebabkan karena anda kurang menkonsumsi serat. Nah untuk itu silahkan mengkonsumsi buah sirsak secara rutin agar dapat memperlancar pencernaan anda, sehingga terhindar dari yang namanya susah buang air besar maupun sembelit.
6. Asam acrobat
Kandungan asam acrobat yang terdapat dalam buah sirsak mampu meningkatkan antioksidan dalam tubuh kita, sehingga secara tidak langsung kandungan tersebut juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh kita.
7. Manfaat buah sirsak lainnya.
Menjaga kesehatan mata
Mengobati diare pada bayi
Mampu membunuh sel kanker
Mengatur proses metabolism
Menjaga kualitas sel darah
Memperkuat system kekebalan tubuh
Menstabilkan berbagai fungsi tubuh
Mengatasi masalah kerontokan rambut
Dapat mengatasi atau mengobati ambeien
Membantu proses pembentukan gigi serta tulang bayi pada saat masih dikandungan
Dan masih banyak lagi
Beberapa manfaat buah sirsak untuk kesehatan diatas mungkin hanyalah beberapa saja. Jadi bagi anda yang ingin selalu menjaga kesehatan tidak ada salahnya rutin mengonsumsi buah yang satu ini. Sekian informasi seputar kesehatan kali ini, semoga dapat bermanfaat dan dapat menambah wawasan anda semua.
0 Komentar untuk "Manfaat Buah Sirsak Bagi Kesehatan"