Berbagi Info

Aneka Informasi Menarik dan Bermanfaat

CONTOH PIDATO TEMA “PENDIDIKAN”

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

_________ yang saya hormati, serta teman-teman semua yang saya banggakan. Marilah kita bersama-sama memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat rahmat dan hidayahnyalah kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat tanpa kekurangan suatu apapun. Di pagi ini saya akan mengangkat pidato dengan tema pendidikan
tentu kita semua tahu dan masih ingat siapa ki hajar dewantara dan raden ajeng kartini, ya, mereka adalah para pejuang pendidikan di bumi pertiwi ini, mereka adalah salah satu dari sekian banyak orang yang memperjuangkan pendidikan di Indonesia, mengingat betapa susahnya pendidikan pada zaman sebelum kemerdekaan,  hingga atas jasa merekalah kita bangsa Indonesia mampu mengenyam pendidikan dengan kesetaraan gender yang adil dan tanpa melihat kasta, juga atas jasa merekalah lahir hari pendidikan nasional  yang diperingati setiap tanggal 2 mei. Pendidikan memang hak setiap warga negara, sebagaimana diatur dalam pasal 31 dan 32 uud 1945, islam juga mengajarkan tentang pendidikan sebagaimana dalam hadist riwayat ibnu majah
tolabull ilmi faridotun ala kulli muslimin wa muslimat
menuntut ilmu itu diwajibkan bagi kaum muslimin dan muslimat
Pendidikan merupakan bekal kebutuhan untuk masa depan. Setiap manusia membutuhkan pendidikan, sampai kapan dan dimanapun ia berada. Pendidikan sangatlah penting, karena tanpa pendidikan manusia akan sulit berkembang,dan bahkan akan tertindas oleh orang-orang yang lebih berkependidikan. Dengan demikian pendidikan harus betul-betul diarahkan untuk menghasilkan manusia yang berkualitas dan mampu bersaing, di samping memiliki budi pekerti yang luhur dan moral yang baik. 
Kunci utama bagi suksesnya pendidikan untuk masa depan bangsa adalah sejauh mana kita tetap optimis menatap masa depan.
Sebuah tekad yang bulat sebuah impian yang tinggi tidak mustahil mudah kita genggam bila kita memiliki tekad yang besar, karena api semangat yang tertanam dengan besar bisa menjadi separuh keberhasilan dari impian kita, tujuan kita, cita-cita kita, kemudahan itu bisa diumpamakan seperti kita meletakkan jari kita 5cm didepan mata kita, semudah itulah kita mempercayainya
Sebagaimana kita tau pendidikan di zaman dulu tidaklah semudah zaman sekarang mengingat semakin majunya teknologi dan memadainya sarana prasarana, jika dulu pendidikan kita peroleh dengan media buku juga dari guru di zaman yang modern ini, kita dimanja dengan fasilitas yang lebih lengkap, misalnya internet, yang bisa membuka jendela ilmu yang lebih luas lagi bagi kaum pelajar secepat yang kita mau baik itu berita maupun ilmu pengetahuan umum. Dengan sarana prasana itulah kita harus memanfaatkan dengan sebaik-baiknya agar  dapat mempermudah kita dalam menggapai cita-cita. Oleh karena itu sebagai generasi muda, generasi penerus bangsa, kita harus terus optimis menggapai cita-cita, dimana pun dan kapan pun, mungkin setelah ini kita akan tamat smp tapi itu tak mengehentikan kita untuk terus menggali ilmu dan terus bercita-cita, hingga kita tamat sma, lulus kuliah, dan di tempat  kerja atau hingga sampai kapan pun umur kita kita masih terus belajar, seperti kata bijak pendidikan itu laksana eksperimen yang terus berlanjut sampai kapanpun dan sudah melekat dalam budaya setiap individu.
Jika ada kekurangan dari yang saya ucapkan mohon dimaklumi dan semoga bermanfaat bagi kita semua akhir kata saya ucapkan wabillahi taufik wal hidayah wassalamualaikum warah matullahi wabarakatuh
0 Komentar untuk "CONTOH PIDATO TEMA “PENDIDIKAN”"

 
Copyright © 2014 Berbagi Info - All Rights Reserved
Template By Catatan Info