Berbagi Info

Aneka Informasi Menarik dan Bermanfaat

Tips Berhenti Merokok

Cara Berhenti dari MerokokCara Berhenti dari Merokok. Bahaya akibat merokok sudah jelas, bahkan pemerintah mewajibkan pabrik yang memproduksinya menempelkan kertas dan gambar  tentang bahaya dari merokok pada kantong rokok. Dari remaja bahkan orang yang sudah lanjut usia, masih saja setia menghisap asap rokok tersebut. Memang bagi yang sudah terlanjur merokok sangat susah sekali untuk melepaskannya, sampai-sampai para pecandu tersebut bilang "merokok adalah Inspirasi, Rokok adalah teman, dll". Kalau dibilang Teman? penyakit kok dijadikan teman? Nah, jika anda ingin lepas atau berhenti dari merokok, Berbagi Info  mempunyai  beberapa cara atau tips yang baik untuk anda coba. Dan berikut ini tips berhenti merokok:
  

Cara Berhenti Merokok 

Niat
Sebelum anda memasuki ke langkah-langkah untuk menghilangkan kebiasaan merokok. Anda pikirkan dengan baik , apa sih sebenarnya manfaat rokok ini? kemudian bulatkan tekad serta niat yang benar - benar kuat, bahwa anda benar-benar ingin berhenti  merokok.

Berhenti secara Bertahap
Memang benar, tidak mudah ketka untuk melakukan sesuatu tidak ada yang spontan jika ingin menghasilkan kesempurnaan. Seperti ingin berhenti merokok, maka lepaskanlah dari kecanduan merokok dengan cara bertahap-tahap. Jika selama ini kebiasaan  anda merokok 1 hari bisa sampai 1 atau 2 bungkus, maka mulailah sekarang usahakan untuk menguranginya dengan jumlah yang sedikit seperti 8 batang, 7 batang, sampai hari selanjutnya 1 batang rokok. Dan akhirnya anda benar-benar bisa lepas dari candu rokok tersebut.

Olahraga
Mulailah membiasakan melakukan olahraga secara rutin meski diawali dari ringan-ringan hingga olahraga yang berat. Dengan melakukan olahraga banyak yang sudah membuktikan bahwa dapat menghilangkan stres serta dapat meningkatkan mood. Jadi, jika anda sedang stres ingin merokok, maka cobalah untuk lawan dengan olahraga.

Ganti rokok dengan Cemilan
Biasanya yang sering terjadi pada pecandu, ketika sedang tidak merokok, maka rasa bibirnya akan terasa asam. Dan itu artinya mulut serta keinginan merokok sudah menggebu, maka cobalah untuk mengganti rokok dengan cemilan, misalnya dengan permen.

Jika anda ingin benar-benar lepas dari kecanduan merokok, anda bisa mencoba Cara Berhenti Merokok di atas dengan keseriusan. Dan mudah-mudahan bisa berhenti dari merokok, dengan kata anda benar-benar ingin berhenti. Ingin kulit putih alami? coba baca ini Manfaat dan Khasiat Telur untuk Kecantikan dan Mengobati Jerawat.
0 Komentar untuk "Tips Berhenti Merokok"

 
Copyright © 2014 Berbagi Info - All Rights Reserved
Template By Catatan Info